Selasa, 18 Februari 2020

Minum Teh Saat Perut Kosong, Masalah Ini Akan Terjadi

Berita Tepat - Secangkir teh hangat memang sangat pas diminum pada Pagi Hari. Apalagi, ketika cuaca sedang hujan, dingin.
Namun perlu kamu ketahui sebelum Minum Teh pada Pagi Hari, perut tidak boleh kosong, alias belum mengonsumsi apapun. Karena, itu akan membuat masalah baru pada Kesehatan
Seperti dirangkum AkuratHealth dari laman The Health Site, ketika perut kosong dan langsung Minum Teh dapat menyebabkan keasaman dan memicu masalah pencernaan. 
Dimana, teh dapat menyebabkan bakteri keluar dari usus, dan dapat menganggu bakteri baik yang menyebabkan masalah metabolisme. Akibatnya, kamu bisa sakit perut. 
Selain itu, Theophilin yang merupakan bahan kimia dalam teh dapat memiliki efek dehidrasi dan menyebabkan sembelit. 
Perlu kamu ketahui bawah teh bersifat diutetik yang artinya dapat menghilangkan air dari dalam tubuh. Dimana, setelah tidur berjam-jam, tubuh mengalami dehidrasi, dan teh dapat memperburuk kondisi tersebut. 
Ketika kamu memilih meminum teh pada Pagi Hari, juga akan menyebabkan radang gusi. Karena, akan meningkatkan kadar asam di mulut, yang menyebabkan erosi enamel pada gigi. 
Ahli gizi merekomendasikan saat bangun pada Pagi Hari, 15-20 menit harus mengonsumsi air mineral. Setelah itu, selang 15 menit, kamu harus mengonsumsi buah, dan 15 menit kemudian baru boleh Minum Teh.

Sumber : Akurat.co

Tidak ada komentar:

Posting Komentar